tauajalah.com - Baru-baru ini netizen dihebohkan dengan kehadiran Vietjet Air yang memiliki pramugari berbikini. Maskapai asal Vietnam itu disebut-sebut akan membuka rute penerbangan di Indonesia. Hal ini pun langsung ramai dibicarakan netizen yang mengaku penasaran.
Mengenai hal tersebut, Kemenhub langsung memberikan tanggapannya. Kemenhub mengaku tidak bisa langsung memberikan izin pembukaan rute kepada VietJet Air. Penerbangan itu perlu dievaluasi dulu apakah operasional maskapai sudah sesuai dengan regulasi yang telah ditetapkan.
"Jadi kami evaluasi terlebih dahulu seperti izin rutenya, teknis operasionalnya," kata perwakilan Kemenhub, Agus Soebagio dilansir dari Tribunnews. "Kalau semua syarat terpenuhi baru mendapatkan izin, tetapi kalau belum dipenuhi semuanya belum dapat izin."
Surat izin dari Vietjet Air sendiri belum diterima oleh pihak Kemenhub. Agus mengatakan jika maskapai asing yang ingin membuka rute di Indonesia tidaklah mudah. Pasalnya, mereka juga harus menyertakan dukungan dari negara asal yaitu pemerintah Vietnam.
"Jadi sampai saat ini, belum ada permohonan dari maskapai VietJet Air untuk membuka penerbangan ke Indonesia," ujar Agus. Namun ia masih enggan berkomentar terkait seragam bikini yang dikenakan oleh para pramugari. Menurutnya, hal tersebut bukan wewenang dari Kemenhub.
"Domain Kemenhub itu mengevaluasi maskapai yang buka penerbangan ke sini sesuai dengan regulasi. Kalau kita lihat busana Pramugrari juga ada yang baik dan sopan. Jadi kalau maskapai sudah dapat izin di sini harus mengikuti aturan sesuai yang ditetapkan," jelas Agus.
Sementara itu, VietJet Air berencana akan membuka rute Ho Chi Minh City-Jakarta pada pertengahan tahun 2017 ini. Hal tersebut merupakan satu kesepakatan dari Sales Mission yang digelar Kementerian Pariwisata di Ho Chi Minh untuk mendukung pariwisata kedua negara. (wowkeren)
0 comments
Post a Comment